Mobil canggih Google Tanpa pengemudi Kini diluncurkan


 Mobil canggih Google Tanpa Pengemudi dapat Lisensi Jalan

Mobil Google Tanpa Pengemudi (Inautonews)


LAS VEGAS – Pemerintah Nevada menyetujui dan memberikan lisensi atau surat izin jalan pada mobil Google yang dapat melaju tanpa pengemudi. Pernyataan itu disampaikan langsung oleh Direktur Depertemen Kendaraan Bermotor Nevada Bruce Breslow.

Pria yang akrab disapa Bruce ini mengatakan, kendaraan ini merupakan mobil masa depan dengan teknologi yang canggih. Mobil ini akan mempermudah masyarakat Nevada dan sekitarnya dalam mengendarai mobil.

Lebih lanjut, nantinya mobil Google tanpa pengemudi ini pertama kali meluncur di Nevada menggunakan mobil dari Toyota Prius yang dimodifikasi pada bagian kap mobil yang dipasangi kamera, sensor radar dan serangkaian laser untuk menemukan rambu lalu lintas.

Selain itu, mobil Google ini akan diberi plat nomor merah dan akan diawali dengan angka 001. Hal ini dilakukan agar masyarakat dengan mudah mengenali mobil ini. Demikian dilansir Inautonews, Rabu (9/5/2012).

“Sebagian besar kecelakaan disebabkan oleh manusia. Melalui penggunaan komputer, sensor dan sistem lainnya, sebuah kendaraan otonom mampu menganalisis dan mendeteksi keberasaan jalan dengan cepat dan mudah,” tandas Bruce.

0 komentar:

Posting Komentar